Syarifah Firdausi, Sopir Truk Wanita di Jogjakarta Truck Festival


Sopir  truk identik dengan pekerjaan seorang pria, namun pada gelaran Jogjakarta Truck Festival 2018 yang akan diselenggarakan di Jogja Expo Center pada 8-9 September 2018, ada tiga sopir truk wanita yang menyita perhatian, salah satunya adalah Umi Syarifah Firdausi, seorang pengemudi truk wanita asal Jember.

Ditemui di Jogja Expo Center setelah Parade Truck Cakep berlangsung, Umi Syarifah Firdausi ternyata punya begitu banyak penggemar, mulai dari anak kecil hingga orang dewasa.

Umi, adalah panggilan akrab wanita dengan delapan orang anak ini. Sudah sejak 2008, Syarifah Firdausi bekerja sebagai seorang sopir truk.

Dengan menggunakan truk Mitsubishi Fuso berwarna biru, Umi, biasanya membawa muatan material di beberapa kabupaten di Jawa Timur seperti, Jember, Banyuwangi, Situbondo, Bondowoso dan Lumajang.


Wanita yang khas dengan gesture tiga jari ini juga mengaku aktif di media sosial seperti Facebook, Instagram bahkan YouTube, Sob.

''Kalau penggemar, sih, kebanyakan tahu karena melihat Umi di televisi dan juga mengikuti kegiatan Umi di media sosial,'' Kata Umi Syarifah Firdausi.

Dirinya mengaku tidak bermasalah dengan stigma sopir truk, apalagi dirinya adalah seorang wanita.

Umi mengatakan ''Umi tidak masalah, sih, dengan stigma sopir truk (sopir truk wanita) Karena tujuan utama Umi adalah mencari rezeki dan juga ingin memberikan motivasi untuk anak muda di Indonesia agar tidak malas-malasan,''


Soal truk yang ia modifikasi, ia sepenuhnya menyerahkan kepada karoseri, ia hanya menyampaikan apa keinginannya saja.

''Iya, kalau soal modifikasi, Umi menyerahkan sepenuhnya kepada ahlinya, Umi hanya bilang ini dan itu, nanti mereka yang mengerjakan.'' Pungkas Umi Syarifah.

Ia memiliki harapan bahwa pemerintah bisa menyediakan waktu sekali dalam setahun untuk memberikan apresiasi kepada seluruh sopir truk yang ada di Indonesia.

Tuh, Sob, anak muda gak boleh lagi males-malesan. Malu, lho, sama Umi Syarifah Firdausi, seorang sopir truk wanita ini.

Sumber : Mobimoto.com

Subscribe to receive free email updates:

0 Response to "Syarifah Firdausi, Sopir Truk Wanita di Jogjakarta Truck Festival"

Posting Komentar